Terasa Nyeri Pada Pergelangan Tangan? Berikut Cara Atasinya
Nyeri pergelangan tangan merupakan rasa tidak nyaman yang dirasakan di area pergelangan tangan. Rasa sakit yang dirasakan dapat bersifat lokal (terasa hanya di area pergelangan saja), adapula yang menjalar (terasa hingga ke ujung jari tangan). Nyeri ini dapat dirasakan secara terus menerus atau hilang timbul. Hal tersebut disebabkan perbedaan penyebab utama dari adanya rasa nyeri.
Penyebab Nyeri Pergelangan Tangan
Nyeri muncul sebagai tanda respon tubuh terhadap permasalahan yang ada. Ada banyak penyebab kemunculan nyeri pada pergelangan, namun 30% hingga 60% nyeri pergelangan tangan disebabkan oleh :
- Aktivitas Berulang
Aktivitas berulang yang memberi pembebanan (overloading) pada area pergelangan tangan mampu menyebabkan ketegangan pada otot-otot disekitar pergelangan tangan, sehingga terjadi penyempitan terowongan carpal yang ada pada pergelangan tangan. Penjepitan ini akan memunculkan nyeri yang menjalar hingga ujung-ujung jari. Salah satu contoh yaitu berkendara sepeda motor jarak jauh.
- Peradangan
Peradangan dapat terjadi pada jaringan disekitar pergeralangan tangan akibat adanya trauma/cedera. Keluhan nyeri radang biasanya disertai adanya bengkak, warna kemerahan, suhu hangat pada area cedera, dan kesulitan dalam menggerakan pergelangan tangan.
Cara Mengatasi Nyeri Pergelangan Tangan
Cara mengatasi yang mudah dan efektif dalam mengurangi nyeri adalah dengan melakukan peregangan dan beberapa latihan penguatan otot-otot pergelangan dan jari tangan. Latihan dapat anda lakukan 2 sesi tiap harinya yaitu pagi dan sore, 8 kali pengulangan dan 3 repetisi.
Fisioterapi
Fisioterapi berperan dalam melakukan tes spesifik untuk mengetahui permasalahan utama yang menyebabkan timbulnya nyeri pada pergelangan tangan. Pemberian latihan, manual therapy, modalitas fisioterapi, serta edukasi efektif untuk mengurangi dan mengatasi nyeri pada telapak tangan yang anda alami.
Kami di Halofisioterapi menyediakan pelayanan fisioterapi dengan kualitas premium dan harga yang terjangkau. Tenaga Kesehatan kami akan siap melayani anda kerumah. Informasi pelayanan fisioterapi bisa anda dapatkan pada link dibawah ini. Jangan sungkan untuk bertanya mengenai keluhan anda pada kami.
Baca Juga : Cegah dan Tangani Nyeri Punggung Bawah dengan Latihan Fisioterapi
Referensi
- Lötters, F. J. B., Schreuders, T. A. R., & Videler, A. J. (2019). Sensori Motor Control of the wrist: A sensorimotor control–based exercise program for patients with chronic wrist pain. Journal of Hand Therapy. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/30905496/
- Asadi, M.R., Saremi, H., Radinmehr, H., Rahbar, S., Talimkhani, A., Hajvalie, G. and Majidi, L., 2021. Effect of Low-Level Laser Therapy Combined with Therapeutic Ultrasound on Hand Pain and Function Following Carpal Tunnel Syndrome: A Randomized Controlled Trial. Middle East Journal of Rehabilitation and Health Studies, 8(4).
- Lassen, J., Zeuner, R., Baron, R. and Gierthmühlen, J., 2021. CRPS: AN INFLAMMATORY PAIN CONDITION? A CASE OF FLUCTUATING PRESENCE OF CRPS. Pain Medicine.