Apa Itu Myotome ?
Myotome merupakan suatu kelompok otot yang diinervasi oleh satu akar saraf spinal. Myotome berasal dari dua kata dalam bahasa yunani, yaitu “myo” yang berarti otot, dan “tome” yang berarti sebuah “potongan” atau “segmen tipis”.
Pemeriksaan myotome sangat membantu dalam praktik klinis. Myotome dapat digunakan sebagai dasar pertimbangan untuk mendiagnosis pasien yang mengalami kelemahan atau atrofi. Myotome juga dapat membantu dalam proses pengobatan, karena berdasarkan dengan hasil pemeriksaan myotom akan memberikan identifikasi akar saraf yang bermasalah atau terganggu pada tingkat tulang belakang berdasarkan pengetahuan tentang myotome dan dermatom akan memberikan petunjuk kepada dokter bedah mengenai akar atau vertebra yang akan dieksplorasi.
Distribusi Myotome
A. Tungkai Atas
Akar Saraf | Gerakan Tungkai Atas |
C5 | Abduksi bahu |
C6 | Fleksi siku |
Ekstensi pergelangan tangan | |
C7 | Ekstensi siku |
C8 | Ekstensi ibu jari |
Deviasi ulnar | |
T1 | Abduksi jari tangan |
B. Tungkai bawah
Akar Saraf | Gerakan Tungkai Atas |
L2 | Fleksi pinggul |
L3 | Ekstensi lutut |
L4 | Dorsifleksi pergelangan kaki |
L5 | Ekstensi ibu jari kaki |
S1 | Plantarfleksi pergelangan kaki |
S2 | Fleksi lutut |
Pemeriksaan Myotome
Pemeriksaan myotome dilakukan untuk menilai apakah terdapat gangguan distribusi saraf motorik pada akar saraf. Pemeriksaan myotome dilakukan dengan meminta pasien untuk melakukan beberapa gerakan berbeda yang berhubungan dengan saraf tulang belakang. Pemeriksaan dilakukan dengan melakukan tes seperti kontraksi isometrik dan konsentrik. Pada kontraksi isometrik, kontraksi otot harus ditahan minimal 5 detik. Hasil tes ini akan digunakan sebagai bahan evaluasi apakah saraf tulang belakang terkena lesi, penyakit atau cedera jika pasien tidak dapat melakukan gerakan sepenuhnya.
A. Cervical dan thoraks
Myotome cervical dan thoraks (C1-T12) diuji dengan pasien dalam posisi duduk. Myotome akan di tes dari gerakan leher dan ekstrimitas atas melalui bahu, siku, pergelangan tangan, metacarpophalangeal, dan interphalangeal.
Gerakan untuk pemeriksaan area cervical dan thoraks
C1-C2 | Fleksi leher |
C3 dan CN XI | Lateral fleksi leher |
C4 dan CN XI | Elevasi bahu |
C5 | Abduksi, rotasi eksternal, dan fleksi bahu |
C5 – C6 | Fleksi bahu |
C6 | Supinasi bahu |
C6 – C7 | Ekstensi lengan dari siku Fleksi dan ekstensi tangan |
C6 – C8 | Rotasi internal, adduksi dan ekstensi dari bahu |
C7 – C8 | Pronasi sendi bahu Fleksi dan ekstensi ruas jari tangan |
C8 | Ekstensi ibu jari Deviasi ulnar |
T1 | Abduksi jari 2, 3, 4 |
T2-T12 | Secara umum tidak di tes. Saraf ini menginervasi otot dada dan perut |
Jika pasien tidak sadar, myotom dapat diuji dengan refleks tendon:
- C6 – tendon otot bisep brachii di fossa cubiti
- C7 – tendon otot trisep brachii di belakang siku
B. Lumbal dan sakral
Myotome lumbal dan sakral (L1-S3) diuji dengan pasien berbaring telentang. Dapat diuji dengan gerakan sendi pinggul, lutut, pergelangan kaki, intertarsal, dan metatarsophalangeal.
L1-L3 | Fleksi dna internal rotasi pinggul dan paha |
L1-L4 | Adduksi pinggul dan paha |
L1, L5 | Eksternal rotasipinggul dan paha |
L3-L4 | Ekstensi lutut |
L4-L5 | Ekstensi paha Inversi kaki |
L4-S1 | Dorsifleksi kaki dan pergelangan kaki |
L5-S1 | Abduksi paha Eversi kaki |
L5-S2 | Fleksi lutut |
L5 | Ekstensi jari kaki |
S1-S2 | Plantarfleksi pergelangan kaki |
S2-S3 | Adduksi ibu jari kaki |
S3-S4 | Kontraksi refleks anal dari sfingter anal eksternal |
S4-S5 | Disfungsi rektal dan/atau kandung kemih |
Myotome lumbal dan sakral dapat diuji dengan refleks tendon jika pasien tidak sadar:
- L3-L4 – ketuk ligamen patela (tendon).
- S1-S2 – ketukan tendon kalkanealis
Baca juga : Cedera Saraf Dan Sistem Klasifikasinya
Referensi :
- Physiopedia. Myotomes. diakses pada tanggal 30 Oktober 2023 melalui https://www.physio-pedia.com/Myotomes
- Kenhub. Myotomes. diakses pada tanggal 30 Oktober 2023 melalui https://www.kenhub.com/en/library/anatomy/myotomes
- Sonoo MRecent advances in neuroanatomy: the myotome updateJournal of Neurology, Neurosurgery & Psychiatry 2023;94:643-648.